Apa itu SSH?, SSH atau Secure Shell merupakan salah satu jenis aplikasi yang digunakan sebagai protokol akses jarak jauh ke server mesin. Dengan SSH, pengguna dapat mengakses mesin secara remote dengan aman.
SSH dalam Debian adalah program yang memungkinkan pengguna untuk mengakses mesin Debian melalui jaringan.
Nah! untuk menginstalnya ikuti langkah – langkah sebagai berikut.
1. Login sebagai superuser, dan ketik nano /etc/network/interfaces. Tambahkan konfigurasi seperti dibawah ini, untuk IP-nya dapat disesuaikan ya.
2. Restart dengan mengetikkan /etc/init.d/networking restart, jika muncul “OK” tandanya berhasil.
3. Lanjut instal SSH dengan mengetikkan apt-get install openssh-server.
4. Ketik nano /etc/ssd/sshd.config, hapus tanda tagar pada port 22, hapus tanda tagar pada permitloginroot dan ganti prohibit-password dengan yes.
5. Restart SSH dengan command /etc/init.d/ssh restart, jika muncul “OK” tandanya berhasil.
7. Buka aplikasi Putty dan masukan IP SSH kita.
8. Kemudian kita isi Login as : root & password : password Debian kita. Dan SSH Server-pun dapat dikontrol lewat Putty.
Komentar
Posting Komentar